Bismillahirrahmanirrahiim. Saya yakin diantara kalian pasti masih banyak yang bingung untuk membedakan antara sunblock dan sunscreen, seperti saya dulu. Sebelumnya kalian juga bisa lihat postingan saya tentang Basic Skincare untuk mengetahui pentingnya sun protection bagi kulit kita. Kali ini saya akan memberikan rekomendasi 5 video youtube terbaik yang menjelaskan tentang perbedaan sunblock dan sunscreen yang saya urutkan dari yang terbaik menurut saya.
1. Guide to Korean Sunscreen| What You've Been Doing Wrong with Sunscreen In Summer by Wishtrend TV
Walaupun dari judul dan thumbnail nggak langsung ketahuan bahwa video ini menjelaskan tentang perbedaan sunblock dan sunscreen, tapi sebenarnya isi video ini yang paling lengkap loh menurut saya. Video ini hanya berdurasi 9.23 menit tapi isinya sudah mencakup perbedaan UVA-UVB, perbedaan SPF-PA, tipe-tipe sunscreen, hingga cara pemakaian sunscreen. Dalam video ini istilah sunblock tidak digunakan, melainkan menggunakan istilah "physical sunscreen", tetapi intiya sama, mengacu pada sun protection yang berbahan titanium dioxide dan zinc oxide. Kalau kalian mau langsung ke poin perbedaan sunblock dan sunscree, kalian bisa langsung skip ke menit 3.13. Saya sendiri merupakan salah satu subsriber channel ini karena channel ini banyak sekali membahas tentang skincare dengan penjelasan yang jelas dan rinci. Sayangnya video ini berbahasa inggris, jadi mungkin bagi yang kurang mengerti bahasa inggris akan kesulitan untuk mendapat informasi dari video ini.
2. SUNSCREEN vs SUNBLOCK APA BEDANYA? by Clarin Hayes
Video kedua yang saya rekomendasikan adalah video dari calon dokter muda, Kak Clarin Hayes. Penjelasan dalam video berdurasi 12.13 menit ini cukup rinci, jelas, dan tentunya mudah dipahami. Kalian bisa langsung skip ke menit 4.17 kalau mau to the point ke perbedaan sunscreen dan sunblock. Channel ini juga merupakan salah satu channel yang saya subscribe juga loh, di channel ini kalian bisa dapat info-info kesehatan dengan sumber yang terpercaya. Nilai plus nya dari video penjelasan ini adalah secara jelas dikatakan bahwa penjelasan video ini bersumber pustaka yang valid, seperti jurnal yang bahkan disertakan link jurnalnya di deskripsi. Selain itu di video ini Kak Clarin juga memberikan rekomendasi sunblock dan sunscreen yang bisa kalian pertimbangan untuk menggunakannya.
3. Skincare Untuk Pemula : Sunblock Sunscreen by Danang Wisnuwardhana
Video tentang sunblock dan sunscreen ketiga yang saya rekomendasikan ini berisi video penjelasan yang simpel, tanpa gambar ilustrasi sebagai penunjang, tapi cukup jelas dan rinci dengan durasi 9.40.
Ketiga video di atas adalah video youtube terbaik yang menjelaskan tentang sunblock dan sunscreen versi saya, dengan urutan pertama yang paling saya rekomendasikan. Bagi kalian yang mau mulai menggunakan sun protection atau mau ganti sun protection, kalian bisa cek postingan saya Review Sunblock Acnes dan Review Sunscreen Emina sebagai referensi sun protection yang bisa kalian gunakan nantinya. Saya juga mau mengingatkan kembali bahwa penggunaan skincare itu cocok-cocokan, jadi cocok di saya belum tentu cocok di kalian dan tidak cocok di saya juga belum tentu tidak cocok di kalian, ya tentunya karena skin type orang kan beda-beda ya. O iya, bagi kalian yang baru mulai mengguakan sun protection, sangat saya sarankan untuk menggunakan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulit kalian, dan jangan lupa untuk melakukan DC (Double cleansing—urgensinya bisa dilihat di sini) supaya tidak memicu timbulnya jerawat. Sampai sini saja postingan saya kali ini, semoga bermanfaat dear...
Walaupun dari judul dan thumbnail nggak langsung ketahuan bahwa video ini menjelaskan tentang perbedaan sunblock dan sunscreen, tapi sebenarnya isi video ini yang paling lengkap loh menurut saya. Video ini hanya berdurasi 9.23 menit tapi isinya sudah mencakup perbedaan UVA-UVB, perbedaan SPF-PA, tipe-tipe sunscreen, hingga cara pemakaian sunscreen. Dalam video ini istilah sunblock tidak digunakan, melainkan menggunakan istilah "physical sunscreen", tetapi intiya sama, mengacu pada sun protection yang berbahan titanium dioxide dan zinc oxide. Kalau kalian mau langsung ke poin perbedaan sunblock dan sunscree, kalian bisa langsung skip ke menit 3.13. Saya sendiri merupakan salah satu subsriber channel ini karena channel ini banyak sekali membahas tentang skincare dengan penjelasan yang jelas dan rinci. Sayangnya video ini berbahasa inggris, jadi mungkin bagi yang kurang mengerti bahasa inggris akan kesulitan untuk mendapat informasi dari video ini.
2. SUNSCREEN vs SUNBLOCK APA BEDANYA? by Clarin Hayes
Video kedua yang saya rekomendasikan adalah video dari calon dokter muda, Kak Clarin Hayes. Penjelasan dalam video berdurasi 12.13 menit ini cukup rinci, jelas, dan tentunya mudah dipahami. Kalian bisa langsung skip ke menit 4.17 kalau mau to the point ke perbedaan sunscreen dan sunblock. Channel ini juga merupakan salah satu channel yang saya subscribe juga loh, di channel ini kalian bisa dapat info-info kesehatan dengan sumber yang terpercaya. Nilai plus nya dari video penjelasan ini adalah secara jelas dikatakan bahwa penjelasan video ini bersumber pustaka yang valid, seperti jurnal yang bahkan disertakan link jurnalnya di deskripsi. Selain itu di video ini Kak Clarin juga memberikan rekomendasi sunblock dan sunscreen yang bisa kalian pertimbangan untuk menggunakannya.
3. Skincare Untuk Pemula : Sunblock Sunscreen by Danang Wisnuwardhana
Video tentang sunblock dan sunscreen ketiga yang saya rekomendasikan ini berisi video penjelasan yang simpel, tanpa gambar ilustrasi sebagai penunjang, tapi cukup jelas dan rinci dengan durasi 9.40.
Ketiga video di atas adalah video youtube terbaik yang menjelaskan tentang sunblock dan sunscreen versi saya, dengan urutan pertama yang paling saya rekomendasikan. Bagi kalian yang mau mulai menggunakan sun protection atau mau ganti sun protection, kalian bisa cek postingan saya Review Sunblock Acnes dan Review Sunscreen Emina sebagai referensi sun protection yang bisa kalian gunakan nantinya. Saya juga mau mengingatkan kembali bahwa penggunaan skincare itu cocok-cocokan, jadi cocok di saya belum tentu cocok di kalian dan tidak cocok di saya juga belum tentu tidak cocok di kalian, ya tentunya karena skin type orang kan beda-beda ya. O iya, bagi kalian yang baru mulai mengguakan sun protection, sangat saya sarankan untuk menggunakan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulit kalian, dan jangan lupa untuk melakukan DC (Double cleansing—urgensinya bisa dilihat di sini) supaya tidak memicu timbulnya jerawat. Sampai sini saja postingan saya kali ini, semoga bermanfaat dear...
Posted at 2 August 2018
Tidak ada komentar